Monday, January 21, 2013

0

Donor Darah

Seminar Talk Show Thalasemia yang dilaksanakan tanggal 18 April 2012 oleh Sekolah Tinggi Analis Bakti Asih Bandung kelanjutan acara yaitu donor darah yang dilaksanakan tanggal 10 Oktober 2012 di besment STABA. Acara donor darah itu telah dipersiapkan oleh para panitia Peduli Talasemia yang bekerja sama dengan RS.HS yang dilaksanakan pada pukul 09.00-15.00.
Donor darah adalah proses dimana penyumbang darah secara suka rela diambil darahnya untuk disimpan di bank darah, dan sewaktu-waktu dapat dipakai pada transfusi darah.
“Setetes Darah dapat menyelamatkan penderita Thalassemia”
 Sebelum pengambilan darah  akan ada pemeriksaan terlebih dahulu diantaranya berat badan, TD, usia, Hb, golongan darah, apabila lolos pemeriksaan nanti darah akan diambil sebanyak 350cc atau 450gr, darah yang sudah didonorkan pun tidak akan langsung diberikan kepada orang yang membutuhkan darah tersebut, tetapi akan dicek terlebih dahulu di Laboratorium apabila sudah aman dan bisa digunakan maka darah yang didonorkan tersebut bisa diberikan kepada orang yang membutuhkan. Darah yang di cek di Laboratorium itu bukan darah yang berasal dari labu saat pendonoran berlangsung tetapi dari tabung yang ketika kita mendonorkan darah, jadi darah kita pun diambil selain dalam bentuk labu diambil juga di dalam tabung nah dari tabung itulah yang di gunakan saat pengecekan di Laboratorium nanti.


0 comments:

Post a Comment

 
My Melody Kawaii